Filter oli, sesuai namanya, fungsinya adalah menyaring
kotoran-kotoran yang terdapat pada oli. Sehingga, oli yang beredar di mesin
terbebas dari kotoran yang berpotensi membuat jalur oli di mesin menjadi
mampet. Biasanya harga filter oli Toyota cukup murah, jarang diatas 100 ribu
rupiah.
Namun, tetap saja memilih filter oli tidak boleh
sembarangan. Masing – masing mesin punya filter olinya sendiri. Dudukannya pas tidak
selalu berarti cocok, karena struktur dalam dan volumenya bisa jadi berbeda.
Kali ini kita bahas filter olinya innova.
Jika anda punya innova atau fortuner, baik yang diesel
ataupun yang bensin, baik yang lama maupun yang baru (reborn), coba lihat
filter oli yang sekarang terpasang. Atau, jika repot, jika mobil tersebut
diservis di bengkel resmi, lihat saja struknya. Berapakah kode part filter oli
tersebut?
Apakah 90915-YZZZ2?
Jika ya, memang cukup wajar. Hampir semua bengkel, termasuk
bengkel resmi Toyota memasangkan filter oli 90915-YZZZ2 buatan Indonesia ini
pada semua innova dan fortuner, tak peduli bensin atau diesel, lama atau baru,
tua atau muda, beli cash, kredit, ataupun curian. Harganya cukup terjangkau,
30-40 ribu rupiah.
Nah, berikutnya, jika anda bisa melihat fisik filter
tersebut, coba lihat apakah ada tulisan yang mencurigakan, seperti ini….
“Hanya Untuk Kijang”
Kijang manakah yang dimaksud?
Apakah innova & fortuner masih dianggap turunan Kijang?
Sebelum tambah bingung, kita lihat saja tulisan pada dus
kemasan filter 90915-YZZZ2 tersebut.
Nah, sekarang menjadi jelas bahwa “Kijang” yang dimaksud
adalah RZF71 dan RZF81. Itu adalah kodenya Kijang Kapsul 2000cc, dengan mesin
1RZ-E. RZF71 melambangkan varian chassis pendek, sedangkan RZF81 melambangkan varian
chassis panjang. Sedangkan MCV30 adalah kode Toyota camry bermesin 1MZ-FE 3000cc.
Menurut tulisan pada kemasan, merekalah yang harusnya pakai 90915-YZZZ2
Jika 90915-YZZZ2 seharusnya untuk Kijang Kapsul (dan camry),
lalu innova & fortuner harusnya pakai yang mana?
Salah satu pemilik all new fortuner diesel mengatakan,
filter oli yang terpasang di mobilnya ketika mobil tersebut baru diantar dari
dealer adalah 90915-TB001, made in Thailand. Filter oli tersebut diganti dengan
90915-YZZZ2 ketika servis pertama di bengkel resmi. Jika kita cari 90915-TB001
di pasaran, akan sangat sulit ditemukan. Apalagi di bengkel resmi, tak akan
ada. Karena bengkel resmi hanya menyediakan 90915-YZZZ2. 90915-TB001 hanya
tersedia di beberapa online shop,
dengan harga yang gelap, 30-70 ribu rupiah. Itu pun entah mana yang asli mana
yang palsu…
Untungnya, katalog suku cadang mayoritas mobil-mobil Toyota tersedia
pada katalog suku cadang online. Mari kita lihat salah satunya, partsouq.com. Untuk
innova reborn diesel (mesin 2GD-FTV, kode bodi GUN142R), tersedia 3 filter oli
yang dapat digunakan, yaitu; 90915-TB001 (sama dengan bawaan all new fortuner
diesel yang tadi diceritakan), 90915-20003, dan 90915-YZZD2. Begitu pula
katalog suku cadang untuk innova diesel lama bermesin 2KD-FTV, innova bensin
berkode mesin 1TR-FE maupun fortuner bensin berkode mesin 2TR-FE, katalog
merekomendasikan ketiga filter tersebut; 90915-TB001, 90915-YZZD2 dan
90915-20003.
Sama dengan 90915-TB001, 90915-YZZD2 dan 90915-20003 juga
bikinan Thailand. Di online shop,
harganya beragam. Yang termurah 16 ribu rupiah, yang termahal 135 ribu rupiah.
Penjua-penjual dengan reputasi baik rata-rata menjualnya di rentang 60 hingga 75
ribu rupiah.
Lalu bagaimana kesimpulannya?
Sebelumnya, mari kita buka lagi partsouq.com, lalu lihat
filter oli manakah yang digunakan oleh Kijang Kapsul bermesin 1RZ-E.
Ternyata SAMA!!!
Karena sama, maka sementara dapat disimpulkan bahwa
90915-YZZZ2 adalah filter oli yang dapat digunakan sebagai substitusi bagi
filter oli 90915-TB001, 90915-YZZD2 dan 90915-20003. Hanya saja, tulisan pada
badan filter dan kemasan filter tersebut yang kurang update sehingga menimbulkan
kerancuan. Alahngkah baiknya jika produsen filter 90915-YZZZ2 memperbarui
tulisan-tulisan tersebut.
Sayangnya masih ada satu misteri yang belum terpecahkan.
Jika kita lihat pada buku pedoman pemilik innova reborn dan
all new fortuner, disana tercantum volume filter oli mesin 1TR-FE dan 2TR-FE
adalah 300 mL. Sedangkan volume filter oli mesin 2GD-FTV adalah 500 mL. Sedangkan
volume filter oli 2KD-FTV yang digunakan pada innova diesel lama, hilux dan
hiace, hanya 200 mL. Beda lagi dengan volume filter oli mesin 1RZ-E.
Berdasarkan buku pedoman pemilik Kijang Kapsul, volume filter oli mesin 1RZ-E
adalah 700 mL.
Nahh, bagaimana mungkin satu filter yang sama (90915-YZZZ2
untuk pasar Indonesia dan 3 substitusinya yang buatan thailand) bisa memiliki
volume yang berbeda-beda???
Jawaban pertanyaan ini masih misteri, mungkin hanya Tuhan
dan TAM yang tahu….
Gambar-gambar pada artikel ini didapat dari google, yang pada akhirnya mengarahkan pada gambar-gambar dari berbagai online shop dan thumbnail video youtube b channel